SANGATTA – Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Kabupaten Kutai Timur (Kutim) H M Agus Hari Kesuma menyusuri kantor-kantor dinas. Hal itu bertujuan untuk mencari tahu permasalahan yang dihadapi Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dalam menjalankan tugas dan tanggungjawab pada masyarakat.
Termasuk salah satunya mengunjungi Kantor Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Perkim) Kutim. Dalam kesempatan tersebut, dirinya memberikan arahan agar dinas ini fokus pada peningkatan pembangunan pemukiman warga.
Dorongan ini diharapkan dapat mempercepat realisasi program kerja yang sedang berlangsung, serta mampu membenahi infrastruktur di wilayah pemukiman warga.
“Saya minta Perkim bisa fokus menyelesaikan pekerjaan yang belum rampung saat ini. Terutama peningkatan pembangunan pemukiman di tengah masyarakat,” ujarnya pada Kamis (24/10).
Kunjungan ini, menurutnya merupakan bagian dari upaya Pjs Bupati untuk memastikan bahwa seluruh perangkat daerah di Kabupaten ini dapat berfungsi secara optimal dalam melayani masyarakat.
“Sebagai Pjs saya hanya memastikan tugas-tugas yang seharusnya bisa diselesaikan dengan optimal dapat berjalan sesuai perencanaan. Sebab hal ini merupakan tanggungjawab pemerintah dalam memenuhi pelayanan pada rakyat,” tegasnya.
Tidak lupa, Agus Hari Kesuma juga menyampaikan harapannya agar sinergitas antar instansi ini dapat terjaga dan mampu memperkuat kinerja pemerintah daerah. Dalam kunjungannya itu, dirinya pun mengingatkan supaya seluruh ASN di Kutim bisa terus menjaga netralitas selama Pemilukada 2024 berlangsung.
“Saya minta semua ASN di lingkungan Pemkab mampu menjaga netralitas. Termasuk juga di Dinas Perkim ini,” tutupnya. (Adv)