NUNUKAN – Pemerintah Desa Sekaduyan Taka Kecamatan Sei Menggaris menggelar sejumlah perlombaan dalam rangka memperingati HUT ke-79 RI, yang digelar sejak awal Agustus 2024.
Ada pun perlombaan tersebut seperti Lomba Bola Voli, Sepak Bola, Sepak Takraw, lomba tari tradisional, membaca puisi antar pelajar, pencak silat, fashion show, hingga perlombaan pidato dalam bahasa asing (Inggris).
Diungkapkan oleh Kepala Desa Sekaduyan Taka, Putra Sinar Jaya bahwa kegiatan ini menjadi ajang kompetisi antar masyarakat setempat, juga untuk pelajar yang ada di wilayah ini. Perlombaan pelajar itu meliputi jenjang TK hingga SMA.
Dalam menyambut perayaan kemerdekaan negara, Putra Sinar Jaya juga kembali menggelar giat Upacara Pengibaran Bendera Pusaka yang dilaksanakan pada 17 Agustus 2024 yang menjalin sinergitas antara pelajar SMP, SMA juga Satgas Pamtas RI-Malaysia Batalyon Arhanud 8/MBC.
“Kami mengadakan kegiatan ini dengan swadaya,” ujarnya saat ditemui di kediamannya beberapa waktu lalu.
Ada pun rangkaian kegiatan perlombaan tari tradisional, puisi, hingga pidato digelar di Aula Desa Sekaduyan Taka pada Jumat (16/8) malam dengan menghadirkan sejumlah juri dari beberapa kecamatan.
“Kami berupaya untuk meningkatkan mutu pendidikan di desa kami agar dapat setara dengan masyarakat di kota,” tutupnya.